Jumat, 07 November 2014

Pembukaan Kitab Safinah



Pembukaan

بسم الله الرحمن الرحيم

الحمد لله رب العالمين وبه نستعين على امور الدنيا والدين وصلى الله وسلم على سيدنا محمد خاتم النبيين واله وصحبه اجمعين ولاحول ولاقوة الا بالله العلي العظيم

Dengan Nama Alloh Yang Maha Pengasih Maha Penyayang.

Segala puji bagi Alloh yang Maha Mengurus seluruh alam, dan hanya kepada Alloh kami memohon keberhasilan segala urusan dunia dan akhirat. Sholawat serta salam semoga Alloh limpahkan kepada jungjungan kami Nabi Muhammad sebagai penutup para nabi, dan semoga dilimpahkan pula kepada keluarga dan semua shahabatnya. Tiada upaya dan kekuatan melainkan atas pertolongan Alloh Yang Maha Tinggi dan Maha Agung.

Penjelasan :

Sebagai pembuka kitab, Penulis terlebih dahulu membaca basmalah agar kitab yang akan ditulisnya diberikan keberkahan oleh Alloh, sehingga banyak orang yang bisa mengambil manfaat untuk meningkatkan kualitas ibadahnya kepada Alloh.

Penulis juga memuji Alloh sebagai ungkapan rasa syukur atas semua nikmat yang telah dianugerahkan Alloh kepadanya dan memohon keberhasilan, kesuksesan, dan kebahagiaan dunia dan akhirat, sebagaimana yang menjadi harapan dan doa setiap orang yang membaca kitab ini.

Sholawat serta salam juga dicantumkan oleh Penulis sebagai ungkapan rasa terima kasih yang teramat dalam kepada Nabi Muhammad SAW yang telah berjasa mengenalkan umat manusia kepada Alloh, Tuhan yang benar, dan telah mengajarkan manusia tatacara beribadah kepada-Nya dengan memeluk Agama Islam.

Tak lupa, diakhir kata pembuka ini Penulis mengukapkan pengakuan dan perasaan dari lubuk hatinya bahwa segala upaya dan kekuatan yang dikerahkannya untuk menulis kitab ini semuanya adalah berkat pertolongan Alloh semata. Hal ini dilakukan untuk membersihkan hati Penulis dari ujub, riya, dan takabur yang bisa menghancurkan ikhlas dan menghilangkan keberkahan kitab yang ditulisnya.


----------------------------------------

Baca : Rukun Islam


Rabu, 22 Oktober 2014

Daftar Isi Kitab Safinatun Naja

سفينة النجا
فى اصول الدين والفقه
للشيخ العالم الفاضل سالم بن سمير الحضرمى
على مذهب الامام الشافعى

Kitab Safinatun Naja
(Perahu Keselamatan)
Tentang Ilmu Ushuluddin (Tauhid) dan Ilmu Fiqh
Karya Syekh Salim bin Sumer Al-Hadromy
Berdasarkan Mazhab Imam Syafi'i

Isi Kitab :
(Silahkan klik pada materi yang ingin dibaca)
  1. Pembukaan
  2. Rukun Islam
  3. Rukun Iman
  4. Makna Kalimah Tauhid
  5. Tanda-tanda Baligh
  6. Syarat Bersuci Menggunakan Batu
  7. Fardhu Wudhu
  8. Definisi Niat dan Tertib
  9. Klasifikasi Air
  10. Mandi Wajib
  11. Fardhu Mandi
  12. Syarat-syarat Wudhu
  13. Hal Yang Membatalkan Wudhu
  14. Hal Yang Haram Dilakukan Bagi Yang Batal Wudhu, Junub, dan Haid
  15. Penyebab Dibolehkannya Tayamum
  16. Syarat-syarat Tayamum
  17. Fardhu Tayamum
  18. Hal Yang Membatalkan Tayamum
  19. Benda Najis Yang Menjadi Suci
  20. Jenis Najis
  21. Cara Mensucikan Najis
  22. Masa Haid, Suci, dan Nifas
  23. Udzurnya Sholat
  24. Syarat-syarat Sholat
  25. Jenis Hadats
  26. Jenis Aurat
  27. Rukun Sholat
  28. Kategori Niat
  29. Syarat-syarat Takbirotul Ihrom
  30. Syarat-syarat Fatihah
  31. Tasydid Dalam Fatihah
  32. Mengangkat Tangan Yang Disunatkan
  33. Syarat-syarat Sujud
  34. Anggota Badan Dalam Sujud
  35. Tasydid Dalam Tasyahud
  36. Tasydid Dalam Sholawat
  37. Membaca Salam
  38. Waktu Sholat
  39. Waktu Yang Diharamkan Sholat
  40. Tempat Diam Dalam Sholat
  41. Rukun Sholat Yang Diwajibkan Tuma'ninah
  42. Sujud Sahwi
  43. Sunat Ab'ad
  44. Hal Yang Membatalkan Sholat
  45. Niat Menjadi Imam Sholat
  46. Syarat-syarat Bermakmum
  47. Skema Bermakmum
  48. Sholat Jama' Taqdim
  49. Sholat Jama' Ta'khir
  50. Sholat Qoshor
  51. Sholat Jum'at
  52. Rukun Dua Khutbah Jum'at
  53. Syarat-syarat Dua Khutbah Jum'at
  54. Mengurus Jenazah
  55. Memandikan Jenazah
  56. Mengkafani Jenazah
  57. Sholat Jenazah
  58. Mengubur Jenazah
  59. Hal Yang Mewajibkan Kuburan Digali Kembali
  60. Minta Tolong
  61. Zakat
  62. Puasa
  63. Syarat-syarat Sahnya Puasa
  64. Syarat-syarat Wajibnya Puasa
  65. Rukun Puasa
  66. Qodho Puasa
  67. Hal Yang Membatalkan Puasa
  68. Orang Yang Tidak Berpuasa
  69. Hal Yang Tidak Membatalkan Puasa

Selasa, 21 Oktober 2014

Pengantar Blog Kitab Pesantren

بسم الله الرحمن الرحيم

Dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi, sarana belajar semakin banyak termasuk dari dunia maya internet. Setiap orang bisa belajar kapan pun dan dari siapapun lewat internet, baik urusan dunia maupun urusan akhirat. Demikian pula setiap orang bisa mengajar atau membagikan ilmu pengetahuannya kepada siapapun yang mau menerimanya.

Berdasar kenyataan tersebut, melalui blog ini saya ingin membagikan sebagian Ilmu Agama Islam yang sudah saya dapatkan. Dengan harapan ilmu ini bisa dipelajari oleh siapapun dan bisa diamalkannya pada kehidupan sehari-hari untuk meraih kebahagiaan dunia dan akhirat dalam ridha Allah SWT.

Dalam blog ini, Ilmu Agama Islam yang saya sampaikan, sumbernya adalah kitab-kitab kuning yang biasa diajarkan di pondok pesantren. Kita bisa berdiskusi pada setiap artikel dalam blog ini di kolom komentar.

Semoga kita senantiasa dalam bimbingan Allah SWT. Aaamiin.


Pemilik Blog,
Ayip Bunyamin

-------------------------------

Baca : Daftar Isi Kitab Safinatun Naja